Kamis, 09 Januari 2014

Cara Pasang Dokumen PDF atau Word Pada Blog

http://jawacyber.blogspot.com/2014/01/cara-pasang-dokumen-pdf-atau-word-pada.htmlCara Pasang Dokumen PDF atau Word Pada Blog | Salah satu hal yang paling banyak ditanyakan pada saya adalah bagaimana sih caranya menaruh file PDF atau Word pada blog yang kita miliki?

Nah pada kesempatan kali ini saya akan memberikan caranya pada agan-agan semuanya. Tapi sebelumnya tutorial kali adalah permintaan dari taman saya yaitu Zain Elhasany. Dari pada panjang lebar berikut ini adalah cara-caranya :

  • Upload file pada Google Drive
  • Setelah itu seting file agar bisa diakses oleh semua orang
  • Setelah itu ambil kodenya linknya, kurang lebih kodenya seperti ini : https://docs.google.com/file/d/0B0iWTQmuTBktVXY3LXZ2c01icnc/edit
  • Nah dari kode tersebut yang kita butuhkan adalah kode ini aja gan : 0B0iWTQmuTBktVXY3LXZ2c01icnc
  • Nah setelah itu kita tinggal masukkan kode di atas pada kode di bawah ini :
<iframe src="https://docs.google.com/viewer?srcid=(paste disini)&pid=explorer&chrome=false&embedded=true" width="500" height="500"></iframe>
  • Ganti tulisan (paste disini) dengan kode dokumen yang telah agan-agan upoad tadi. Kalau milik saya tadi adalah ini : 0B0iWTQmuTBktVXY3LXZ2c01icnc
  • Jadi hasilnya kurang lebih begini gan :
<iframe src="https://docs.google.com/viewer?srcid=0B0iWTQmuTBktVXY3LXZ2c01icnc&pid=explorer&chrome=false&embedded=true" width="500" height="500"></iframe>
  • Setelah itu tinggal simpan atau posting aja gan.

Demikianlah tadi postingan saya kali ini tentang  Cara Pasang Dokumen PDF atau Word Pada Blog dan terimakasih.

Berkomentar dengan Baik

Dilarang Keras SPAM Disini
EmoticonEmoticon