Tampilkan postingan dengan label Tutorial Komputer. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Tutorial Komputer. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 15 Juni 2013

Cara Pencegahan Virus Masuk Komputer | Virus Komputer

Cara Pencegahan Virus Masuk Komputer | Walaupun masih sering disebut sebagai PC (Personal Computer), sejatinya komputer saat ini bukan lagi sesuatu yang personal. Jutaan bahkan milyaran komputer di muka bumi ini saling berhubungan baik secara langsung maupun tidak. Internet, intranet, media penyimpanan, adalah beberapa diantara media atau sarana penghubung tersebut.

Dengan semakin eratnya hubungan antar komputer, maka permasalahan baru pun muncul. Penyebaran makhluk yang bernama virus komputer pun menjadi lebih mudah. Saat ini, sebuah virus sudah dapat menyebarkan dirinya ke seluruh jaringan komputer yang ada di muka bumi hanya dalam hitungan beberapa detik.

Untuk mengantisipasi serangan virus, berikut adalah 10 langkah antisipasi yang bisa anda lakukan untuk mencegah komputer anda terinfeksi makhluk manis yang bernama virus :
  • Gunakanlah program antivirus yang bagus. Sekarang ini terdapat puluhan program antivirus yang dapat di gunakan. Ada yang dibagikan secara gratis, ada pula yang berbayar. Setiap program antivirus mempunyai kelebihan dan kekurangan masing masing. Untuk mengetahui antivirus mana yang bagus, anda bisa membaca review atau tulisan tentang antivirus tersebut di internet atau majalah komputer. Baca pula pengalaman orang orang yang telah menggunakan antivirus tersebut.
  • Ingatlah selalu untuk menjalankan program antivirus tersebut setiap anda menggunakan komputer. Pastikan antivirus yang anda gunakan memberikan perlindungan secara terus menerus termasuk perlindungan terhadap email masuk dan keluar. Hentikan kebiasaan menjalankan antivirus bila diperlukan saja karena anda tidak akan selalu tahu kapan suatu virus akan menyerang. 
  • Pastikan program antivirus yang anda gunakan selalu dalam keadaan ter-update. Update database virus biasanya diberikan secara cuma cuma oleh pembuat program antivirus. Bila anda tidak ingin lupa melakukan update antivirus, jalankan saja fitur update terjadual yang tersedia pada program antivirus. Setiap hari tercipta ratusan virus baru, sehingga melakukan update secara rutin sudah menjadi suatu keharusan. 
  • Pastikan sistem operasi yang anda gunakan selalu dalam keadaan ter-update. Semakin hari, semakin sering kita mendengar adanya lubang keamanan dari suatu sistem operasi. Lubang keamanan ini sering dimanfaatkan oleh virus untuk masuk dan merusak sistem komputer anda. Hal itulah yang menyebabkan mengapa sistem operasi harus selalu dalam keadaan ter-update. Disamping mengamankan dari serangan virus, melakukan update sistem operasi juga akan membuat komputer anda berjalan selalu dalam keadaan stabil. Update harus juga dilakukan untuk program lain yang terpasang di komputer anda karena mereka juga bisa menjadi celah bagi masuknya virus. 
  • Lakukanlah backup data secara rutin. Hal ini untuk mencegah anda kehilangan data penting apabila komputer anda terinfeksi virus. 
  • Jika anda sering menggunakan disket, USB Flash Disk, Harddisk external, pada komputer yang dipakai oleh banyak orang, ingatlah selalu untuk melakukan scanning antivirus pada media penyimpanan tersebut sebelum anda menjalankannya pada komputer anda. Selalulah beranggapan bahwa komputer yang digunakan banyak orang adalah komputer yang terinfeksi virus sehingga anda bisa lebih waspada. Selain itu, anda juga bisa menonaktifkan fungsi autorun untuk media media penyimpanan tersebut pada komputer anda. Hal ini memudahkan anda melakukan scanning manual sebelum komputer menjalankan program yang ada pada media penyimpanan tersebut. 
  • Waspadalah terhadap lampiran/attachments email. Sampai saat ini, lampiran email merupakan sarana yang paling disukai oleh pembuat virus untuk menyebarkan virus buatannya. Disamping mudah menipu penerima email, penyebaran via lampiran email juga berlangsung sangat cepat. Jangan pernah membuka suatu lampiran email sebelum melakukan scanning dengan program antivirus walau email tersebut datang dari sahabat karib anda. Beberapa virus komputer akan menyebarkan dirinya melalui alamat email yang ada pada daftar kontak korbannya. Hal ini tentu tanpa sepengetahuan pemilik komputer. 
  • Gunakan email berbasis teks dalam ber-email. Menggunakan email berformat html sangat disukai oleh banyak orang karena email jenis ini tampak lebih indah dan mudah dikustomisasi tampilannya. Sayangnya, email jenis ini juga disukai oleh virus untuk menyebarkan diri. Virus dapat menempel pada kode kode html yang ada pada body email, jadi anda bisa terinfeksi hanya dengan membuka email tersebut. Sementara itu, pada email yang berbasis teks, virus hanya dapat menempel pada lampiran saja. 
  • Berhati hatilah dalam mengunduh program gratisan yang banyak dijajakan di dunia maya. Selalulah mengunduh dari situs yang terpercaya berdasarkan review banyak orang. Lakukan scanning installer program tersebut sebelum dipasang di komputer. 
  • Hati hati terhadap taut atau link yang disebar via program messenger. Jangan pernah menerima undangan untuk berkunjung ke suatu situs dari orang yang tidak begitu anda kenal. Bisa jadi orang tersebut akan mengarahkan anda ke suatu situs yang banyak mengandung virus. Hati hati pula dalam melakukan surfing ke alamat alamat web yang tidak jelas isinya. Virus juga dapat menyisip pada kode kode html suatu situs sehingga anda bisa terkena virus bila berkunjung suatu web yang bervirus.

Nah itulah Cara Pencegahan Virus Masuk Komputer semoga bermanfaat dan terimakasih.

Jumat, 14 Juni 2013

Konfigurasi Windows Menggunakan Regedit

Konfigurasi Windows Menggunakan Regedit | Tutorial di bawah ini adalah hasil explorasi saya terhadap program X-Setup Pro. Sebenarnya anda bisa dengan mudah mengkonfigurasi Windows memakai program X-Setup Pro, tetapi bagi yang ingin mengetahui  caranya secara manual bisa menggunakan tutorial ini. Saat membuatnya saya menggunakan Windows XP SP 2, jadi jika ada perbedaan key value di dalam register anda, anda bisa membuatnya sendiri. Tetapi sebagai catatan ada juga register yang khusus untuk Windows versi tertentu saja. 
   
Menggunakan/Mengaktifkan Regedit :
  1. Membuka Regedit Klik Start – Run lalu ketik regedit pada kotak isian Open lalu klik OK
  2. Membuat dan menghapus Key Klik kanan icon folder pada tree yang di dalamnya ingin dibuat key baru lalu klik New - Key dan beri nama sesuai yang anda inginkan. Jika anda ingin menghapusnya klik key yang dimaksud lalu tekan tombol Delete. Pilih yes pada kotak dialog yang muncul 
  3. Membuat dan merubah dan menghapus String Klik key di mana di dalam key tersebut akan dibuat string. Klik kanan di sembarang tempat pada jendela sebelah kanan. Klik New – String Value lalu beri nama string tersebut. Untuk merubah nama string lagi klik kanan pada nama string yang dimaksud lalu klik rename dan ubah namanya. Jika ingin merubah datanya, double klik pada nama string yang dimaksud, masukkan data lalu klik OK. Jika anda ingin menghapusnya klik string yang dimaksud lalu tekan tombol Delete. Pilih yes pada kotak dialog yang muncul. Cara diatas juga bisa digunakan untuk DWORD, Binary, Multi-String dan Expendable String.

Menghilangkan Apllet "Add/Remove Program" di Dalam Control Panel :
  1. Masuk ke HKCU\Control Panel\Don't Load\
  2. Buat string baru dengan nama addwiz.cpl 
  3. Ganti datanya menjadi 1

Apllet lain juga bisa diganti dengan cara yang sama hanya saja dengan nama string yang berbeda sesuai dengan apllet yang dimaksud. Tetapi ada beberapa apllet yang tidak bisa dihilangkan. Di bawah ini adalah contoh beberapa nama apllet :
  1. Accessibility    = access.cpl
  2. Add/Remove Program = appwiz.cpl 
  3. Automatic Updates   = wuaucpl.cpl 
  4. Display properties   = desk.cpl 
  5. Firewall    = firewall.cpl 
  6. Game Controllers & Joysticks = joy.cpl 
  7. Hardware    = hdwwiz.cpl 
  8. Internet Settings  = Inetcpl.cpl 
  9. Mail     = mlcfg32.cpl 
  10. Modem & Telephones = telephon.cpl 
  11. Mouse Control       = main.cpl 
  12. Network Setup Wizard = NetSetup.cpl 
  13. ODBC         = odbccp32.cpl 
  14. Power Management       = powercfg.cpl 
  15. Regional options      = intl.cpl 
  16. Security Center       = wscui.cpl 
  17. Sound and Audio       = mmsys.cpl 
  18. Speech        = sapi.cpl 
  19. System        = sysdm.cpl 
  20. Time and Date     = timedate.cpl 
  21. UPS        = ups.cpl 
  22. User/Passwords Properties = nusrmgr.cpl

Setiap komputer kadang-kadang memiliki apllet yang berbeda di dalam Control Panel. Jika apllet yang di inginkan tidak ada di dalam daftar, anda bisa melakukan pencarian dengan menjalankan Search... pada harddisk lalu ketik *.cpl. Agar apllet yang dimaksud bisa muncul kembali, hapus string yang bersangkutan yang telah dibuat tadi. 

Memunculkan Shortcut ke Suatu Drive D: Saat Klik Kanan My Computer :
  1. Masuk ke HKCR\CLSID\{20D04FE0-3AEA-1069-A2D8-08002B30309D}\Shell\
  2. Buat key baru dengan nama XQXSETCMD1\ 
  3. Ubah value data pada string bernama (default) dengan Drive D: 
  4. Buat key baru pada HKCR\CLSID\{20D04FE0-3AEA-1069-A2D8-08002B30309D}\Shell\XQXSETCMD1\ dengan nama Command 
  5. Ubah value data pada string bernama (default) dengan letak explorer.exe berada diikuti dengan D:\. Biasanya explorer.exe berada di C:\Windows\explorer.exe. (Contoh: C:\Windows\explorer.exe D:\) 
  6. Jika ingin membuat 2 shortcut maka buatlah String baru dengan nama XQXSETCMD2 pada HKCR\CLSID\{20D04FE0-3AEA-1069-A2D8-08002B30309D}\Shell\ lalu ulangi langkah nomor 3 sampai 5. Jika ingin menghilangkan shortcut hapuslah key XQXSETCMD1 

Mengganti Nama My Computer pada Desktop :
  1. Buka HKCU\Software\Windows\CurrentVersion\Explorer\CLSID\
  2. Buat key baru dengan nama {20D04FE0-3AEA-1069-A2D8-08002B30309D} 
  3. Ganti data value pada string (default) dengan nama komputer yang anda inginkan

Membuat My Computer Special Folder
Jika saat menggunakan explorer anda merasa kerepotan karena folder yang ingin dibuka di dalam folder lain, di bawah ini akan ditunjukkna cara membuat folder spesial. Folder ini akan muncul pada explorer di bawah Control Panel 
  1. Buka HKLM\SOFTWARE\Classes\CLSID\
  2. Buat key baru bernama {55028DEA-EA62-4c5f-A1F3-9D123DFAEDA1} 
  3. Pada string (Default) ganti data valuenya dengan nama folder yang anda inginkan 
  4. Buat string baru bernama InfoTip lalu ganti data valuenya dengan komentar tentang folder tersebut 
  5. Buat key baru pada HKLM\SOFTWARE\Classes\CLSID\{55028DEA-EA62-4c5f-A1F3-9D123DFAEDA1} dengan nama DefaultIcon 
  6. Buat expandable string dengan nama (Default) lalu isi datanya dengan shell32.dll,4 
  7. Buat key baru pada HKLM\SOFTWARE\Classes\CLSID\{55028DEA-EA62-4c5f-A1F3-9D123DFAEDA1} dengan nama InProcserver32. 
  8. Buat expandable string dengan nama (Default) lalu isi datanya dengan SHDocVw.dll 
  9. Buat string dengan nama ThreadingModel dan isi datanya dengan Apartement 
  10. Buat key baru pada HKLM\SOFTWARE\Classes\CLSID\{55028DEA-EA62-4c5f-A1F3-9D123DFAEDA1} dengan nama Instance 
  11. Buat     string baru dengan nama CLSID lalu isi datanya dengan {0AfACED1-E828-11D1-9187-B532F1E9575D} 
  12. Buat key baru pada HKLM\SOFTWARE\Classes\CLSID\{55028DEA-EA62-4c5f-A1F3-9D123DFAEDA1}\Instance dengan nama InitPropertyBag 
  13. Buat DWORD dengan nama Attributes lalu isi datanya dengan 15 
  14. Buat expandable string dengan nama Target lalu isi datanya dengan direktori folder yang anda inginkan misalkan D:\My Documents 
  15. Buat key baru pada HKLM\SOFTWARE\Classes\CLSID\{55028DEA-EA62-4c5f-A1F3-9D123DFAEDA1} dengan nama ShellFolder 
  16. Buat DWORD dengan nama Attributes lalu isi datanya dengan f8000110 
  17. Buat string baru bernama WantsFORPARSING 
  18. Buat     key baru pada HKLM\SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurentVersion\Explorer\My Computer\NameSpace\ dengan nama {55028DEA-EA62-4c5f-A1F3-9D123DFAEDA1} 

Menonaktifkan Desktop Clean-Up Wizard
Setiap 60 hari sekali secara otomatis akan muncul kotak dialog yang menanyakan kepada anda apakah anda ingin menghapus icon pada desktop yang tidak pernah terpakai atau tidak. Jika anda tidak ingin menerima pesan itu lagi, anda bisa menggunakan cara ini. 
  1. Buka HKCU\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Explorer\Deskt op\
  2. Ubah data pada DWORD NoRun menjadi 1
Menonaktifkan Peringatan Low Disk Space
Merasa terganggu karena ada peringatan hardisk anda penuh? Lakukan cara di bawah ini. 
  1. Buka HKCU\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explore r\
  2. Buat DWORD baru bernama NoLowDiskSpaceChecks lalu masukkan angka 1 pada datanya

Mengganti Wallpaper Additional Directory
Bagi anda yang gemar mengganti wallpaper, anda mungkin akan tertolong dengan konfigurasi register ini. 
  1. Buka HKLM\SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\
  2. Ganti data pada string WallPaperDir menjadi letak direktori yang anda inginkan

Auto-Open Explorer Setelah Restart
Konfigurasi ini akan membuat explorer secara otomatis terbuka setelah komputer melakukan restart 
  1. Buka HKCU\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Explorer\Advan ced
  2. Ganti data pada DWORD PersistBrowsers menjadi 1

Singkatan
Agar tutorial ini tidak terlalu panjang ada beberapa singkatan yang saya gunakan : 
  1. HKCR = HKEY_CURENT_ROOT
  2. HKCU = HKEY_CURRENT_USER 
  3. HKLM = HKEY_LOCAL_MACHINE 
  4. HKU = HKEY_USERS 
  5. HKCC = HKEY_CURRENT_CONFIG
Konfigurasi Windows Menggunakan Regedit itulah yang dapat saya share pada agan-agan semuanya. Terimakasih telah membaca dan berkunjung diblog saya ini.